gambar

Friday 17 April 2020

Definisi Metode Penelitian, Definisi Variabel dan Definisi Populasi dan Sampel menurut Para Ahli

- Ilmu Life -

Definisi Metode Penelitian Deskriptif Kuantitatif 
Definisi metode deskriptif menurut Sugiyono (2017:35), adalah suatu rumusan masalah yang berkenaan dengan pertanyaan terhadap keberadaan variabel mandiri, baik hanya pada satu variabel atau lebih (variabel yang berdiri sendiri). 


Definisi metode kuantitatif menurut Sugiyono (2017:8), adalah metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat positivisme, digunakan untuk meneliti pada populasi atau sampel tertentu, teknik pengumpulan data menggunakan instrumen penelitian, analisis data bersifat kuantitatif/statistik, dengan tujuan untuk menguji hipotesis yang telah ditetapkan.

Definisi Variabel Penelitian
Menurut Sugiyono (2017:38), adalah segala sesuatu yang berbentuk apa saja yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari sehingga diperoleh informasi tentang hal tersebut, kemudian ditarik kesimpulan.

Variabel Bebas (Independent) dan Variabel Terikat (Dependent) menurut Sugiyono (2017:39)
Variabel bebas adalah, variabel yang mempengaruhi atau yang menjadi sebab perubahan atau timbulnya variabel terikat.
Variabel terikat adalah variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi akibat, karena adanya variabel bebas.

Definisi Populasi dan Sampel
Definisi populasi menurut Sugiyono (2017:80), merupakan wilayah generalisasi yang terdiri atas: objek/subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya.

Definisi sampel menurut Djarwo PS dan P. Subagyo yang dikutip oleh Sunyoto (2011:140), adalah sebagian dari populasi (jumlahnya lebih sedikit dari pada jumlah populasinya).
Menurut Umar yang dikutip oleh Sunyoto (2011:140) rumus untuk mencari sampel:
Keterangan:
N  : Jumlah populasi
n   : Jumlah sampel yang digunakan
e   : Persentase kesalahan yang dapat ditolerir (standard error) 10%

Daftar Pustaka:
  • Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.
  • Sunyoto, Danang. 2011. Metodologi Penelitian Ekonomi, Alat Statistik dan Analisis Output Komputer. Jakarta: PT. Buku Seru.



No comments:

Post a Comment

Terima kasih telah berkunjung, silahkan tinggalkan komentarmu di sini ^_^